Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2014

Me and My Prince Charming

Ini novel pertama yang ditelorkan Orizuka di tahun 2005 kemudian diterbitkan lagi di tahun 2014 ini. Sebagai novel pertama memang terasa sekali betapa biasanya tema yang diangkat di novel ini. Namun, bagaimana cerdiknya Orizuka mengemas cerita menjadi manis sebagai kekuatan dari karya-karyanya sudah terasa di novel ini. Cherry Danisa adalah seorang siswi SMU yang biasa saja. Tidak cantik, tidak punya tubuh yang ideal dan segala kejelekan yang dirasakannya tidak bisa menarik perhatian para lelaki. Tapi Cherry punya bakat dan kepintaran. Hanya itu yang dia punya. Maka saat Cherry justru berpacaran dengan the most wanted male di sekolahnya tentu saja itu mengundang keheranan orang lain. 

Our Story - Orizuka

Buku ini sudah selesai saya baca sejak awal Juni kemarin. Dan tak ragu untuk menyematkan 5 bintang di Goodreads. Tapi kebingungan buat menulis reviewnya, khawatir saya tidak bisa menggambarkan dengan baik novel sebagus ini.  Sewaktu membaca novel ini saya bertanya pada suami, adakah dia pernah tahu tentang sekolah yang dianggap sekolah buangan di kotanya? Yang terkenal justru karena ketidakberesan sekolah itu? Di mana mereka yang masuk ke sana adalah murid-murid yang tidak diterima oleh sekolah lain. Sekolah semacam itulah yang dijadikan Orizuka setting cerita. Sekolah yang dikenal masyarakat bahwa murid di sana nggak ada yang beres. Bahkan satu murid baik-baik ketika naik taksi, 'ditawar' oleh sang sopir begitu tahu murid itu bersekolah di sana. Ditawar dalam artian diajak tidur semalam. Beuh... Bahasa dewasa nih.

Call me Miss J - Orizuka

Sejak diperkenalkan dan dikompori Mbak Dhani tentang karya Orizuka, saya langsung kesengsem sama penulis yang satu itu. Sama karyanya maksudnya. Tanpa membaca karyanya terlebih dulu, saya sudah membeli 3 bukunya. Dan syukurlah ternyata saya suka sama goresan tangan Orizuka itu. Setelah 3 buku itu saya terus memburu karya Orizuka yang lain. Yang teranyar saya selesaikan baca judulnya adalah Call me Miss J. Novel ini pernah terbit tahun 2006 silam, kemudian diterbitkan lagi oleh teen@noura (lini remaja NouraBooks) di tahun 2013. Seperti karya teenlit Orizuka yang lain, Call me Miss J juga mengangkat kisah dan permasalahan para remaja. Yang saya suka selalu ada nilai yang bisa diambil dari karyanya Orizuka ini. Enggak hanya bertutur tentang cinta-cintaan saja. Lea adalah siswi yang terkenal di sekolahnya, tapi keterkenalannya bukan karena prestasi atau fisik yang lumayan. Terkenal justru karena wajahnya yang penuh jerawat dan sikapnya yang rada urakan. Kembali Orizuka mengangkat t